Resep Membuat Gangan Basantan Khas Kalimantan Selatan

Resep Gangan Basantan Khas Kalimantan Selatan – Indonesia memiliki olahan sayur yang beragam. Baik itu ditumis, direbus seperti membuat sayur pada umumnya maupun diapakan saja. Rasanya juga beragam, ada yang segar, gurih, asam serta nikmat. Keanekaragaman jenis sayur tersebut tentu saja bisa ditemui di berbagai daerah dengan lengkap dan biasanya masyarakat sekitar mengolahnya dengan aneka bahan yang mudah ditemukan, seperti daun ketela, daun pepaya, rebung, labu dan lain sebagainya. Tidak terkecuali masyarakat Banjar ini!

Gangan basantan atau yang biasa disebut dengan sayur bersantan merupakan makanan yang dibuat dari resep gangan basantan khas Kalimantan Selatan. Sudah bisa diketahui dari namanya, bahwa makanan ini diolah dengan santan, seperti halnya lodeh. Rasanya yang nikmat dan khas bisa dicicipi semua orang, termasuk warga Banjar. Dengan olahan gangan atau sayur yang beragam, mereka bebas mencicipi makanan tersebut di rumah. Bisa berganti-ganti menu setiap hari karena mereka memiliki resep atau panduan untuk membuatnya. Bagaimana dengan Anda yang berada jauh dari kota tersebut?
Gangan Basantan Khas Kalimantan Selatan
Gangan Basantan Khas Kalimantan Selatan
Resep gangan basantan khas Kalimantan Selatan akan memandu Anda untuk menyajikannya di rumah dengan mudah. Hanya perlu membaca keseluruhan isi resep kemudian menyiapkan semua bahan yang dibutuhkan saja Anda telah dapat memulai langkah pertama! Silahkan mencoba!

Bahan:

  • Labu merah secukupnya
  • Jagung muda secukupnya
  • Kacang panjang secukupnya
  • Udang kecil secukupnya

Bumbu:

  • 3 siung bawang putih, potong-potong
  • 4 siung bawang merah, potong-potong
  • Cabai merah secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Penyedap rasa secukupnya
  • Santan secukupnya

Cara Membuat:

  1. Setelah menyiapkan bahan-bahan dan bumbunya, Anda bisa mengupas labu dan memotonginya sesuai selera.
  2. Lakukan hal tersebut pada jagung muda dan kacang panjang. Lalu silahkan mencuci potongan labu merah, jagung muda, kacang panjang dan udang kecil sampai bersih
  3. Berikutnya silahkan merebus bahan-bahan yang telah Anda cuci bersama bawang merah, bawang putih dan cabai merah hingga matang
  4. Kalau sudah matang, tuangkan santan secukupnya bersama penyedap rasa dan garam. Aduk-aduk agar tercampur rata
  5. Masak sajian tersebut hingga mendidih. Kemudian angkat dan hidangkan di mangkuk saji
  6. Gangan basantan khas Kalimantan Selatan siap dinikmati

Resep gangan basantan khas Kalimantan Selatan di atas telah menghidangkan sajian istimewa untuk keluarga. Meskipun sederhana, dengan rasanya yang sedap dan kaya rempah akan membuat Anda ketagihan. Coba saja terlebih dahulu dengan nasi yang masih hangat serta tempe goreng sebagai lauk tambahannya. Baca Juga : Resep Membuat Nasi Cakalang Khas Sulawesi Utara

Sudah bisa dipastikan keluarga Anda akan menyukainya. Untuk itu, simpan saja resep gangan basantan khas Kalimantan Selatan ini di bookmark maupun buku catatan Anda. Selamat menikmati dan salam koki!

Related Posts

Post a Comment