Resep Membuat Lumpia Trubus Khas Jogja

Resep Lumpia Trubus Khas Jogja – Jika mendengar lumpia, pasti teringat akan Semarang. Memang lumpia Semarang sangat terkenal dan memiliki rasa yang khas serta nikmat. Makanan yang sering dijadikan camilan dan jajanan untuk acara tertentu tersebut juga dimiliki Jogja. Di Jogja, ada lumpia yang disebut ‘trubus’. Lumpia ini memang memiliki bentuk yang sama dengan lumpia pada umumnya, namun kalau ditanya bagaimana rasanya yang pasti sangat berbeda dan sangat kelewatan lezatnya.

Sudah tidak sabar untuk mencicipinya? Lebih baik Anda datang ke Jogja untuk membuktikan bagaimana rasanya. Kalau tidak sempat, ya cara satu-satunya adalah membuatnya sendiri di rumah menggunakan resep lumpia trubus khas Jogja. Untuk membuatnya pun tidak sulit. Anda hanya perlu menerapkan apa yang ada dalam resep lumpia trubus khas Jogja.
Lumpia Trubus Khas Jogja
Lumpia Trubus Khas Jogja
Anda tidak akan mengalami kesulitan jika memahami dengan benar isi dari resep lumpia trubus khas Jogja. Selamat mencoba dan semoga karya Anda, yang mungkin saja merupakan masakan pertama ini, memiliki rasa sesuai dengan harapan.

Bahan:

  • 2 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • Garam secukupnya
  • 15 lembar kulit lumpia siap pakai
  • 100 gram tauge
  • 100 gram ayam cincang
  • 100 gram udang

Bumbu Halus:

  • 1 sendok teh merica utuh
  • 2 siung bawang putih

Bahan Saus atau Pencocol:

  • 1 sendok makan gula pasir
  • 3 siung bawang putih, diparut

Cara Membuat:

  1. Siapkan bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat lumpia trubus di atas
  2. Kemudian panaskan minyak untuk menumis bumbu halus sampai harum. Masukkan ayam cincang dan udang. Aduk-aduk sampai berubah warna dan bumbunya meresap
  3. Tambahkan kecap manis dan garam beserta tauge. Aduk lagi sebentar, lalu angkat.
  4. Ambil kulit lumpia siap pakai yang sudah dipersiapkan sebelumnya. Kemudian masukkan 2 sendok makan adonan isinya. Bungkus sampai rapi seperti membungkus lumpia pada umumnya.
  5. Panaskan minyak kembali untuk menggoreng lumpia sampai berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
  6. Buat pencocolnya dengan mencampur bawang putih dan gula pasir. Lalu aduk-aduk sampai merata.
  7. Sajikan lumpia di piring saji bersama dengan saus atau pencocol yang sudah Anda buat tadi
  8. Hidangan siap dinikmati

Sangat mudah, ya membuat makanan khas Jogja ini? Selain digunakan untuk camilan, Anda juga bisa memakannya bersama dengan nasi (jika memang suka). Namun, kalau tidak suka, ya bisa untuk camilan saja. Hidangan yang Anda buat dengan resep lumpia trubus khas Jogja ini menghasilkan 15 buah lumpia.
Baca Juga : Resep Membuat Nasi Kucing Khas Jogja

Demikianlah resep lumpia trubus khas Jogja. Semoga hidangan yang Anda buat tersebut bercita rasa sesuai dengan yang Anda harapkan. Tetap berlatih memasak dan salam koki!

Related Posts

Post a Comment