Resep Membuat Geblek Khas Kulonprogo

Resep Geblek Khas Kulonprogo – Geblek adalah makanan khas Kulonprogo yang memiliki rasa gurih dan asin. Makanan ini terbuat dari tepung kanji, bawang putih dan parutan kelapa. Bentuknya sendiri mirip dengan lanting yang ada di Kebumen, seperti angka delapan. Namun kalau soal rasa, sudah jelas berbeda. Anda hanya dapat menemukan makanan ini kalau berkunjung ke Kulonprogo, karena sangat jarang ada di kota lainnya.

Di sana, makanan tersebut dijual dengan harga yang sangat murah, tapi dengan rasa yang khas dan lezat. Kalau Anda sudah penasaran, datang saja ke kotanya dan cicipi makanan tersebut sambil menikmati panorama alam yang ada. Bila Anda tidak ingin ke sana, ada cara-cara yang bisa dilakukan untuk menikmati sajian dengan resep geblek khas Kulonprogo tersebut.
Geblek Khas Kulonprogo
Geblek Khas Kulonprogo
Dengan mengolahnya sendiri di rumah menggunakan resep geblek khas Kulonprogo, Anda sudah bisa merasakan kenikmatannya. Di bawah ini adalah bahan-bahan dan proses pembuatan yang dapat Anda terapkan di dapur.

Bahan:
  • 500 gram tepung kanji
  • 200 gram kelapa parut
  • 8 siung bawang putih
  • ½ sendok makan ketumbar
  • Penyedap rasa secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Air secukupnya
Cara Membuat:
  1. Pertama, silahkan menggiling semua bumbu lalu merebus air 2 liter hingga mendidih.
  2. Berikutnya, campur parutan kelapa dan tepung kanji kemudian tuangi air sedikit demi sedikit, jangan terlalu lembek. Aduk-aduk rata
  3. Kemudian bagi adonan menjadi 3 bagian lalu bentuk menjadi bulat. Lakukan langkah tersebut sampai selesai
  4. Kalau sudah, masukkan bulatan-bulatan adonan ke dalam air mendidih tadi selama tiga menit. Angkat
  5. Taruh adonan di atas tampah atau nampan lalu potong-potong dengan pisau sampai terurai. Diamkan supaya sedikit hangat
  6. Uleni adonan tersebut sampai bagian yang matang dan mentah tercampur rata. Proses pengulenan ini dilakukan sampai tepung kanji lengket di tampah
  7. Setelah itu, bagi kembali adonan menjadi 3 bagian dan bentuk menjadi silinder dengan diameter sekitar 10 cm
  8. Potong-potong adonan menjadi kecil kemudian pelintir atau buat silinder lagi seukuran ibu jari Anda
  9. Kalau sudah, bentuk lagi menjadi angka 8. Lakukan langkah tersebut sampai adonan habis
  10. Panaskan minyak untuk menggorengnya kemudian tiriskan.
  11. Sajikan geblek khas Kulonprogo di piring saji untuk segera dinikmati
Baca Juga : Resep Membuat Rangai Khas Kalimantan Selatan
Hidangan dengan resep geblek khas Kulonprogo ini memang cocok dijadikan camilan. Apalagi kalau ada sambal colo-colo, yaitu sambal yang terbuat dari kecap, potongan cabai rawit dan bawang merah. Anda harus menyantapnya ketika masih hangat, karena jika sudah dingin teksturnya akan menjadi sedikit kenyal. Lezat sekali, ya? Silahkan menikmatinya dan semoga rasa yang dihasilkan sesuai dengan lidah Anda. Salam koki!

Related Posts

Post a Comment